Politik    Sosial    Advertorial    Ekonomi    Editorial    Hukum    Keagamaan    Kecelakaan    Kesehatan    Kriminalitas    Lingkungan    Lipsus    Musik    Sport   
Home » » KPUD Tanah Bumbu Lakukan Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilukada

KPUD Tanah Bumbu Lakukan Rekapitulasi Penghitungan Suara Pemilukada

Posted by SARAJUT on Rabu, 16 Desember 2015

TANAH BUMBU,
KPUD Tanah Bumbu menggelar Rekapitulasi penghitungan suara Pemilukada untuk Gubernur - Wakil Gubernur Kalsel, dan Bupati - Wakil Bupati Tanah Bumbu, Rabu (16/12/15), di Mahligai Bersujud Komplek Kapet.

Dihadiri oleh para Saksi dari masing-masing Pasangan Calon baik untuk Pemilukada Propinsi maupun Kabupaten.

Menurut Ketua KPUD Tanah Bumbu, Drs. Samsani, rekapitulasi penghitungan suara berlangsung dengan aman dan lancar.

"Seluruh Saksi dari Pasangan Calon menerima hasil rekapitulasi penghitungan suara, dan menanda tanganinya," ujar Samsani.

Namun disayangkan tingkat partisipasi para pemilih di Tanah Bumbu cuma sekira 59 persen.

"Penyebab banyaknya warga yang Golput adalah dikarenakan banyak perusahaan yang tak meliburkan karyawannya pada hari pencoblosan," sesal Samsani. 

Untuk Pilgub dan Pilcawagub Kalsel; Paslon Nomor Urut 1, Zairullah Azhar - M. Syafi'i yang meraih suara terbanyak di Tanah Bumbu, sedang untuk Pilbup dan PilwabupTanah Bumbu, Nomor Urut 2, Mardani H Maming - H. Sudian Noor yang menang. (ISp)



SHARE :
CB Blogger

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 SARAJUT. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Template by Creating Website and CB Blogger